Categories: Nasi Goreng

Resep Nasi Goreng Piritan – Kuliner Khas Jawa barat

Untuk Ibu yang sedang mencari resep kuliner khas Jawa barat, tidak ada salahnya mencoba Resep Nasi Goreng Piritan. Dalam Artikel ini kita akan belajar Cara Membuat Nasi Goreng Piritan.

Cara Membuat Nasi Goreng Piritan

Bahan-bahan Nasi Goreng Piritan

  • 350 g nasi putih
  • 1 ekor jeroan ikan mas (buang empedu cuci beri garam sedikit lalu goreng sampai agak kering)
  • 1/4 buah tomat (potong-potong)
  • 1/4 buah bawang bombay (iris)
  • 1 buah cabe merah (iris)
  • 1 buah cabe hijau (iris)
  • 2 siung bawang merah (iris)
  • 1 siung bawang putih (iris)
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai (geprek)
  • 1 cm jahe (geprek)
  • 1 cm lengkuas (geprek)
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt merica
  • 3-4 sdm minyak goreng
  • 2 sdm Kecap Manis Indofood
  • 1 sdt Bumbu Penyedap Magic Lezat

Langkah Cara Memasak Nasi Goreng Piritan

  1. Tumis bawang merah, bawang putih, dan bumbu lainnya sampai harum.
  2. Masukkan nasi, tambahkan KECAP MANIS INDOFOOD, MAGIC LEZAT, garam dan merica kemudian aduk rata.
  3. Masak sampai bumbu tercampur rata dengan nasi.
  4. Sajikan dengan taburan bawang goreng.

Sumber:https://citarasaindonesia.co.id/resep/nasi-goreng-piritan-jawa-barat.html

Tanto Prihartanto

Recent Posts

Opor ayam bumbu kuning

Menjelang lebaran kayak gini, biasanya kita butuh opor ayam di rumah buat tamu-tamu kita.. naah…

19 hours ago

Resep Nasi Goreng Sosis Favorit Anak

Resep nasi goreng kali ini kita buat dengan sosis sebagai bahan tambahannya agar disukai oleh…

4 weeks ago